·

Komunitas Poyo Harmoni Berkarya Lewat Musik Rongsokan

 

Poyo Harmoni

Ya karena dari keluarga yang tidak berada, sudah lama ditinggal oleh Ayah tanpa alasan, dan dengan orangtua tunggal. Ibu saya hanya pesan ke anak-anaknya termasuk saya, kalau mau sekolah atau makan, ya harus kerja.

Jadi memang sejak dulu sudah berjuang terus untuk mendapatkan apa yang saya inginkan, dan semangat itu pula yang Saya pakai untuk gerakan musik rongsokan ini. Pada akhirnya usaha bang Syaipul Bahri mendapatkan penghargaan dari Astra

Benar adanya, Kreativitas adalah kunci utama dalam bermusik dengan menggunakan barang seadanya, kita dapat menggabungkan berbagai benda untuk menciptakan komposisi musik yang unik dan menarik.

Syaipul Bahri, seorang pemuda daerah yang ingin mengubah lingkungannya menjadi lebih baik, mencoba berinovatif dan mengajak dengan bermusik menggunakan barang rongsokan. Bentuk kreativitas untuk mengatasi isu sosial dan lingkungan yang sedang dihadapi, maraknya geng motor.

Mengubah Rasa Prihatin Menjadi Rasa Bangga

Menyelamatkan generasi milenial lewat musik rongsokan adalah konsep yang menarik, Sikap bang Syaipul Bahri untuk mempromosikan kepedulian terhadap lingkungan dan kreativitas, mencoba memberikan keterampilan ke generasi milenial dalam memainkan dan membuat musik menggunakan barang-barang rongsokan.

Mengajak mereka untuk berkolaborasi dalam gerakan musik melayu tradisional. Namun, pasti ada beberapa masalah yang muncul dalam pelaksanaan penyelamatan generasi milenial lewat musik rongsokan ini, yang mana salah satunya adalah mengajak pemuda-pemudi ikut andil.

Ajakan ini menjadi tantangan juga buat bang Syaipul Bahri, karena memang teman-teman yang bergabung bukanlah pemusik, dan alat yang digunakan juga seadanya. Hal ini pula, dianggap sebelah mata oleh masyarakat dan banyak yang menilai gerakan ini tidak bertahan lama.

Menginspirasi Perubahan Hingga Meraih Percapaian

Menyelamatkan generasi milenial melalui musik rongsokan memberikan dampak positif, dengan keyakinan ini pula bang Syaipul Bahri tetap melanjutkan gerakan musik rongsokan ditengah pro dan kontra yang dihadapi.

Dukungan pun datang dari petinggi daerah aka Pak RW yang mendukung penuh semangat dari bang Syaipul Bahri, ikut mengajak pemuda-pemudi untuk berpartisipasi dalam gerakan musik rongsokan, hingga pada akhirnya tujuan untuk membantu pemuda-pemudi di kampung menjadi lebih baik tercapai.

Dengan awal bermodalkan Biola dan Djembe milik pribadi serta penggunaan Drum bekas jenazah, dan alat seadanya lainnya untuk menciptakan nada yang berbeda. Karena dengan menggunakan alat seadanya, menghasilkan bunyi yang enak itu harus ada effort yang lumayan ekstra.

Mulai dari eksplorasi bunyi, ciptakan pola bunyi, bereksperimen dengan teknik, memadukan dengan benda lainnya, serta eksplorasi dinamika. Hingga bermain langsung, Itulah yang harus dilalui bang Syaipul Bahri dan tim agar dapat bunyi yang enak dan bervariasi untuk di dengar.

Semangat Untuk Berubah Menjadi Baik

Semua cara dan referensi Youtube sudah dijalani, hingga pada suatu hari gerakan musik rongsokan ini sering tampil membawakan musik perkusi. Bang Syaipul Bahri dan ke-15 anggotanya sekarang sudah terkenal dan sudah sering di undang serta sudah ditahap penandatanganan MoU dengan pemerintah.  

Dulunya hanya dipandang sebelah mata, kisah ini sangat mencerminkan kontribusi positif dalam membangun kesadaran terhadap lingkungan, dengan sikap pantang menyerah yang sudah dipakai oleh bang Syaipul Bahri sejak 2015 akhirnya mendapatkan penghargaan sebagai penerima SATU Indonesia Award- Riau.

Pada tahun 2021, bang Syaipul Bahri sebagai Penerima Apresiasi Tingkat Provinsi 2021 atas capaiannya sebagai Penyelamat Generasi Milenial Lewat Musik Rongsokan dan tetap eksis hingga sekarang walaupun bang Syaipul Bahri sudah berpindah tugas baru ke daerah baru.         

Tidak perlu khawatir tentang kesempurnaan, yang penting adalah merasa puas dengan apa yang kamu ciptakan.

Syaipul Bahri, pria kelahiran Tanjung Batu – Karimun, 30 Juli 1991, anak ke 4 dari 7 bersaudara, pemuda kampung Sari Poyo yang berhasil membentuk Komunitas Poyo Harmoni dan sudah berkolaborasi dengan pemerintah.

Semangat kebaikan yang selalu menghasilkan perubahan positif, dengan melakukan perbuatan-perbuatan yang baik, membantu orang lain serta ikut berkontribusi baik terhadap masyarakat dan lingkungan sekitar.

Baca juga : Kampung Berseri Astra di Pekanbaru

Dengan berbagi, empati, kesadaran lingkungan dan sukarela kita dapat menciptakan dunia yang harmonis untuk semua orang, terima kasih atas kisah inspiratifnya bang Syaipul Bahri. Salam kebaikan!

2 Comments

  1. Terkadang hal-hal yang dianggap sepele, justru bisa melahirkan dampak yang besar yaa. Keren sih Pak Syaipul ini, mampu menjadi penggerak.

    Tapi saya agak bingung dengan mana perkataan pak Syaipul asli dan mana yang hasil intepretasi, karena tidak ada tanda kutipnya :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya benar menginspirasi ya
      hehe itu hasil perkataan Pak Syaipul sih :)

      Delete

Hayy.. Jejak anda yang akan mengubah pikiran saya ttg postingan ini, silahkan berkomentar dengan sopan.