Sebenarnya gue udah pernah nge-post cara pembuatan kolak, tapi postingan kolak yang lalu itu tanpa Santan yaitu Kolak Singkong Gula Merah. Mungkin elo bisa buat dua sekaligus, kalau mau sih :D
Hampir 13 jam menahan dahaga dan laper di bulan Ramadhan, dan ketika berbuka makanan yang dianjurkan itu adalah makanan yang ringan seperti minuman hangat dan makanan nya yaitu kurma atau kolak. Ketimbang beli kolak di pasar dan kolak tersebut manis nya belum tentu sama dengan yang diharapkan, nah mending buat kolak sendiri dirumah dengan bahan yang mudah didapatkan.
Buat lo yang suka masak, gue kasih satu resep membuat kolak labu dan ubi. disini isi kolak nya tidak lengkap, karena gue sengaja tidak memasukkan berbagai macam ke dalam kolak ini.
Bahan-bahan :
- Ubi
- Labu
- Santan
- Gula Merah
- Gula Putih
- Air secukupnyaTakaran nya sesuai keinginan elo aja...
Cara Membuat :
- Masukkan gula merah kedalam panci, aduk hingga mendidih.
- lalu mulai masukkan ubi terlebih dahulu, karena ubi lebih keras ketimbang labu maka masukkan ubi terlebih dahulu.
- kemudian dilanjtkan dengan memasukkan labu kedalam panci, setelah 2 menit masukkan air secukupnya.
- dan setelah mendidih, masukkan santan dan aduk hingga merata.
- Aduk hingga mendidih dan santan beserta air gula telah tercampur
- Matikan api dan kolak pun selesai.
- Selamat menikmati kolak labu dan ubi :)
Santan |
Labu |
0 Comments
Hayy.. Jejak anda yang akan mengubah pikiran saya ttg postingan ini, silahkan berkomentar dengan sopan.