·

Bumi Aki dan Kerinduan Masakan Sunda yang Melegenda

Hari yang cerah didaerah puncak, sinar matahari siang ini sangat terang. Perut keroncongan adalah waktu yang tepat berkunjung ke tempat Aki, mau melepas rindu setelah sekian lama tak bertemu sate kambing. Mari bersantai dengan teman-teman! 
Sumber (disini)
Telah 29 Tahun Melayani

Pasti kebayang kan ya diusia ke 29 tahun, tau banget apa itu arti penting melayani. Nggak perlu dikhawatirkan lagi kalau kesini tidak akan mendapatkan pelayanan prima, jelas pengalaman dalam melayani pengunjung sudah dimiliki oleh RM Bumi Aki sejak lama. So, bagi saya dan mungkin para penikmat kuliner cucu-cucu aki yang sudah pernah datang kesini, nggak akan lupa untuk datang lagi dan (lagi), karena selain mendapatkan pelayanan prima, kita juga dimanjakan dengan suasana yang nyaman, pemandangan lembah dan gunung gede- pangrango yang membuat pikiran kita adem segar kembali.

Belum berasa kepuncak, kalau belum singgah ke Bumi Aki

Restoran sunda dan restoran keluarga yang ketika kesana berasa sempurna ke puncak, kelezatan masakan dengan bumbu-bumbu tradisional yang sudah lama menemani dengan tulus. Bumi Aki yang sudah memiliki cabang dibeberapa daerah ini, berhasil membawa saya dan pengunjung lainnya sampai di puncak yang rugi jika dilewatkan. Terpikat melihat hamparan hijau yang luas sambil menikmati sate kambing dan gulai kambing. 

Sekedar info, bahwa makanan favorite saya dan mungkin pengunjung lainnya adalah olahan kambing. Sayang jika kesana tidak menyempatkan makan kambing, bocoran buat kamu yang belum tahu, bahwa sate kambing bumi aki sebelum dibakar- dicampur dulu dengan bumbu gulean dan setelah setengah mateng dicampur lagi dengan bumbu gulean. Bumbu gulean inilah yang membuat sate kambing di Bumi Aki menjadi favorite, bumbunya yang meresap, daging yang empuk dan tidak lagi ada bau kambing. 

Cucu-cucu Aki yang baik hatinya akan selalu rindu ingin kembali

Bumi Aki memberikan layanan prima, dibuktikan dengan dapur tempat semua makanan dimasak terjamin kebersihannya, peralatan masak yang lengkap dan higienis, bahan-bahan terbaik yang diolah menjadi makanan lezat oleh chef yang berkualitas, maka sudah pasti akan menghasilkan makanan terbaik. Pantes ya cucu-cucu aki selalu rindu ingin kembali, karena semua keinginan dapat terealisasi dengan sempurna. Datang kesini dalam rangka kumpul bersama keluarga, teman-teman, pasangan atau merayakan hari spesial, gimana nggak rindu dengan ketulusan cinta dan kasih sayang yang didapatkan mulai dari pelayanan, tempat dan suasana di Bumi Aki. Kebayang ga sih? Gemes.

Rugi deh kalau nggak mampir ke Bumi Aki

Bumi Aki wajib dikunjungi dan menjadi pilihan tepat sebagai tempat persinggahan untuk menikmati masakan sunda, gurame cobek yang kaya akan kencurnya, gulai kambing yang dominan akan rempah-rempah ketimbang santan kental, dengan rasa manis khas masakan sunda. Bukan hanya gurame cobek, sate kambing dan gulai kambing aja yang bikin rindu, tapi masih banyak makanan yang menjadi menu jagoan di Bumi Aki seperti ayam penyet dan sayur kangkung. Jadi segeralah mampir ke Bumi Aki terdekat karena Bumi Aki memiliki beberapa cabang, ada di daerah ciloto, ciwalen-warung kondang dan didaerah bogor.

Dan saya yakin semua makanan yang tersedia dan disajikan oleh Bumi Aki adalah makanan yang memiliki rasa khas dengan kelezatan dan bikin rindu ingin kembali, keyakinan itu dapat dilihat dari pengalaman Bumi Aki yang sudah melegenda dikawasan puncak ini.

Nah, Restoran Bumi Aki tidak hanya menyediakan makanan sunda tetapi juga menyediakan makanan khas daerah lain serta menyediakan masakan chinese. Tunggu apalagi, yang diluar kota hendak ke Bumi Aki bisa langsung booking biar kalau rame tempatnya sudah aman, Info & Reservasi ke cp : 0878-7053-0130. Selamat makan enak dan selamat melepas rindu dengan aki ya Incu :) 


5 Comments

  1. Wah seru nih kalo ke puncak mampir ke tempat Aki lagi. Kangen kambingnya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sok atuh neng, mampir ke Bumi Aki. Kapaan ya :D

      Delete
  2. Ah, sudah lama saya tidak pergi ke tanah Sunda :(

    ReplyDelete
  3. Wah masakan sunda. Pengen nih cobain masakan aki bareng temen-temen :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. sok atuh kang, ajak semua teman-teman ke Bumi Aki. :D

      Delete

Hayy.. Jejak anda yang akan mengubah pikiran saya ttg postingan ini, silahkan berkomentar dengan sopan.